disaster recovery plan adalah

Disaster recovery adalah sebuah cara yang bisa digunakan oleh perusahaan dalam mencegah terganggunya operasional pada saat terjadi sebuah bencana. Bencana atau musibah merupakan permasalahan yang tidak dapat diprediksi karena bisa datang kapan saja. Ketika terjadi bencana, operasional perusahaan dapat terganggu. Contohnya, perusahaan akan kehilangan semua data yang tersimpan dalam sistem. Hal ini tentu akan mempengaruhi pendapatan dan kestabilan perusahaan. Maka dari itu, untuk meminimalisir dampak kerugian yang disebabkan oleh bencana perusahaan harus membuat disaster recovery

Baca juga : Tahapan Internal Audit ISO 27001 Lengkap dengan Persyaratannya

Disaster recovery dalam TI 

Disaster recovery dalam teknologi informasi merupakan bagian dari perencanaan keamanan dan dikembangkan bersamaan dengan rencana kesinambungan bisnis. Pemulihan bencana atau disaster recovery adalah serangkaian kebijakan dan prosedur yang berfokus pada perlindungan perusahaan dari dampak signifikan jika terjadi peristiwa negatif, termasuk serangan siber, bencana alam, atau kegagalan bangunan dan perangkat.

Pemulihan bencana membantu perusahaan dalam merancang strategi yang dapat memulihkan perangkat keras, aplikasi, dan data dengan cepat untuk kelangsungan bisnis. Selain itu juga menjadi bentuk kemampuan perusahaan untuk memulihkan akses dan fungsionalitas infrastruktur TI setelah terjadinya bencana, baik yang alami maupun yang disebabkan oleh tindakan manusia.

Proses disaster recovery dianggap sebagai bagian dari kelangsungan bisnis yang secara eksplisit berfokus untuk memastikan bahwa sistem TI dapat mendukung fungsi bisnis penting dan bisa beroperasi sesegera mungkin setelah terjadi bencana.

Baca juga : Penetration Testing sebagai Persyaratan ISO 27001

Fungsi dan Manfaat Disaster Recovery

Berikut sejumlah fungsi dan manfaat yang akan didapat dari penerapan disaster recovery, diantaranya: 

  1. Melakukan efisiensi biaya

Disaster recovery memungkinkan perusahaan menganalisis ancaman dan menjaga sistem TI. Sehingga perusahaan dapat melakukan mitigasi bencana untuk meminimalisir dampak yang ditimbulkan dari terjadinya bencana.

  1. Meningkatkan produktivitas karyawan

Disaster recovery juga dapat meningkatkan produktivitas karyawan, karena dalam membuat disaster recovery memerlukan tanggung jawab pada setiap divisi perusahaan.

  1. Menjaga kepercayaan dan loyalitas pelanggan

Penerapan disaster recovery mampu memenuhi ekspektasi pelanggan sehingga pelanggan akan menjadi loyal kepada perusahaan. Dengan penerapan disaster recovery juga dapat menjaga bahkan meningkatkan kepercayaan pelanggan.

  1. Mengidentifikasi solusi tepat

Setelah terjadi bencana, disaster recovery memungkinkan organisasi mengidentifikasi serta memberikan solusi tepat yang dapat digunakan dalam menangani permasalahan bencana yang terjadi.

  1. Mencegah kehilangan data

Disaster recovery memberikan perencanaan keamanan efektif yang dapat        membantu organisasi dalam mengamankan dan mencegah supaya data yang tersimpan tidak hilang.

  1. Menjaga kepuasan pelanggan

Organisasi yang sudah menerapkan disaster recovery dan dapat menjaga data yang tersimpan akan meningkatkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan.

  1. Melindungi bisnis

Disaster recovery membantu perusahaan membuat perencanaan keamanan yang tepat sehingga dapat melindungi bisnis dari segala risiko yang merugikan.

  1. Lebih siap untuk pulih setelah bencana

Disaster recovery memberikan strategi pemulihan bencana yang tepat dan efektif, hal ini akan membantu organisasi untuk lebih siap dalam melakukan pemulihan setelah bencana. 

  1. Mengurangi resiko human error

Disaster recovery memberikan perencanaan strategis terhadap segala risiko yang dapat mengganggu operasional bisnis seperti bencana alam, serangan siber, hingga human error. Dengan adanya disaster recovery dapat mengurangi berbagai risiko tersebut.  

  1. Merampingkan proses IT

Disaster recovery dapat membantu organisasi dalam merampingkan proses IT dengan cara melakukan pembaharuan sistem yang tepat waktu dan memiliki aset teknologi yang lebih inovatif untuk menghemat biaya bagi organisasi dalam jangka panjang.

Baca juga : Menerapkan Pengendalian Keamanan Teknis sesuai ISO 27001

Konsultasikan setiap kebutuhan sistem manajemen Anda bersama Solusmart Consulting, konsultan profesional untuk sistem manajemen yang terpercaya dan berpengalaman di bidangnya. Kami siap memberikan pelayanan optimal dan membantu perusahaan Anda mencapai tujuan yang diinginkan.

Diskusikan kebutuhan Anda

Kami siap memberikan konsultasi dan pendampingan sertifikasi

Hubungi kami sekarang

×

Halo!

Klik untuk mengobrol di WhatsApp atau kirim email ke [email protected]

× Layanan Konsultasi