Apa itu ISO 27001

Apa itu ISO 27001? bisa dikatakan kalau ISO 27001 adalah sebuah bentuk standar internasional terkait sistem management keamanan informasi. Sistem ini telah dikeluarkan oleh International Organization for Standardization pada tahun 2005. Dengan diluncurkannya sistem ISO ini perusahaan akan dapat melindungi data maupun informasi penting.

Data adalah bagian penting bagi sebuah perusahaan yang terhubung langsung dengan sistem informasi, maka dari itu data-data penting ini harus dilindungi serta ditingkatkan sistem keamanannya. Jika perusahaan tidak dapat melindungi data-data penting tersebut, hal ini akan berakibat buruk bagi perusahaan, hal inilah yang mendorong perusahaan agar segera menerapkan sistem ISO 27001.

Apa Itu ISO 27001

ISO 27001 sebagai bentuk standarisasi internasional yang bertujuan untuk membantu perusahaan dalam menerapkan sistem keamanan management informasi atau Information Security Management System (ISMS) secara efektif dan efisien.

Sistem ini terdiri dari kebijakan, prosedur, serta proses yang kompleks, dengan menerapkan sistem ini maka perusahaan dapat mengelola, mengendalikan, Serta menjaga dari berbagai risiko yang mungkin terjadi.

Dengan menerapkan sistem ISO ini, perusahaan juga dapat memanfaatkan standarisasi untuk melindungi sistem IT yang mencangkup kerahasiaan, ketersediaan, serta integritas. Standar ISO yang telah terakreditasi serta diakui secara global dan dapat digunakan untuk berbagai jenis bisnis ataupun usaha baik perusahaan maupun organisasi.

Manfaat ISO 27001 untuk bisnis

ISO 27001 sebagai sebuah standar internasional terkait sistem keamanan management informasi tentu mempunyai sejumlah manfaat penting untuk bisnis Anda, diantaranya:

1. Melindungi berbagai informasi penting terkait perusahaan, karyawan, maupun client

ISO dapat melindungi sistem informasi serta data-data penting perusahaan agar tidak bocor dan disahgunakan, data penting tersebut bisa berupa informasi keuangan, sistem management, dsb.

2. Mengantisipasi serangan cyber

Seperti yang kita tahu saat ini sudah memasuki era teknologi dan perkembangan teknologi yang sangat pesat juga akan meningkatkan serangan cyber yang bertujuan untuk mengambil data penting perusahaan maupun mengambil alih sistem keamanan perusahaan.

Dengan mengimplementasikan sistem ISO maka perusahaan akan terlindungi dan terjaga dari serangan tersebut.

3. Mengelola sistem keamanan informasi secara efektif dan lebih tepat.

ISO 27001 yang sudah mempunyai standarisasi secara internasional tentunya dapat mengelola sistem keamanan perusahaan dengan lebih efektif sehingga mudah untuk mengimplementasikan sistemnya nanti.

4. Menekan anggaran keamanan informasi

Dengan menerapkan sistem ISO Anda hanya harus kontrol keamanan yang memang diperlukan saja.

5. Perusahaan lebih patuh terhadap pekerjaan

Hal ini karena sudah terdapat standarisasi ISO yang sudah ditetapkan

6. Meningkatkan kredibilitas dan branding perusahaan

Perusahaan yang sudah mengimplementasikan sistem ISO tentu akan mendapat value lebih dan akan meningkatkan kepercayaan client, selain itu melalui sistem ISO juga membuat perusahaan mempunyai kredibilitas tinggi.

—————————-

Segera tingkatkan keamanan management perusahaan dengan ISO 27001 serta lakukan konsultasi yang profesional bersama Solusmart Consulting. Kunjungi website Solusmart Consulting untuk info lebih lanjut atau hubungi kami!

Kontak Kami

Konsultasikan Kebutuhan Anda

×

Halo!

Klik untuk mengobrol di WhatsApp atau kirim email ke [email protected]

× Layanan Konsultasi